Pemalang

Kerja Keras Tim Teknik Perumda Tirta Mulia Pemalang, Berhasil Perbaiki Kebocoran Pipa

Logo Liputan 24 Timesbadge-check


Kerja Keras Tim Teknik Perumda Tirta Mulia Pemalang, Berhasil Perbaiki Kebocoran Pipa Perbesar

Pemalang, – Desa Pengiringan, Pemalang, Sirandu ke utara, Mulyoharjo, Pelutan, Kebondalem, Lawangrejo, Sugihwaras, Widuri, dan Danasari. Sempat mengalami gangguan distribusi air bersih akibat kerusakan pada pipa PVC berdiameter 16 inch.

Pipa yang merupakan jalur utama distribusi air bagi masyarakat ini mengalami kebocoran, yang menyebabkan aliran air terhenti sementara dan mengakibatkan banyak warga kesulitan mendapatkan air untuk kebutuhan sehari-hari.

Setelah laporan kerusakan diterima, tim teknik dari Perumda Tirta Mulia Pemalang segera melakukan tindakan cepat. Dengan respons tanggap, tim bergerak ke lokasi dan mulai melakukan identifikasi penyebab kebocoran. Kamis, (7/11/2024).

Berdasarkan hasil pemeriksaan awal, diketahui bahwa pipa mengalami keretakan pada bagian sambungan, yang diduga disebabkan oleh tekanan air yang tinggi dan tekanan kendaraan beban berat.

Perbaikan dilakukan secara cepat dan tepat oleh tim teknik Perumda Tirta Mulia Pemalang. Langkah perbaikan meliputi penggantian bagian pipa yang rusak, pengetesan tekanan air, dan pengawasan terhadap jalur distribusi untuk memastikan tidak ada kebocoran tambahan.

Proses perbaikan ini memakan waktu beberapa jam, namun tim berhasil menyelesaikannya dengan lancar dan profesional.

Setelah perbaikan selesai, pasokan air kembali normal, dan warga Desa Pengiringan bisa kembali mendapatkan air bersih seperti biasa. Kepala Desa Pengiringan memberikan apresiasi tinggi kepada tim teknik Perumda Tirta Mulia Pemalang atas respons cepat dan upaya maksimal yang dilakukan.

“Kami sangat mengapresiasi kerja keras tim Perumda Tirta Mulia yang dengan sigap menanggapi laporan kami. Dengan perbaikan yang cepat ini, warga kami tidak terlalu lama mengalami gangguan air bersih,” ujarnya.

Perumda Tirta Mulia Pemalang juga menyampaikan komitmen untuk selalu menjaga kualitas layanan dan melakukan perawatan berkala pada jaringan pipa distribusi, guna mencegah kerusakan serupa di kemudian hari.

Dengan tindakan cepat dari tim teknik, kerusakan pada pipa PVC 16 inch di Desa Pengiringan kini telah teratasi, dan distribusi air bersih kembali berjalan lancar. (Ragil)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

HUT ke-32, Perumda Air Minum Tirta Mulia Pemalang, Gelar Aksi Sosial dan Inovasi Layanan

9 Februari 2025 - 17:37 WIB

Dedikasi Babinsa Koramil 08/Randudongkal Dalam Mendukung Petani Dan Memperkuat Kemandirian Pangan Nasional.

3 Februari 2025 - 15:17 WIB

Atlet Silat SMPN 2 Pemalang Sabet Tiga Emas di Kejurnas Bandung

7 Januari 2025 - 05:29 WIB

Atlet Silat SMPN 2 Pemalang Sabet Tiga Emas di Kejurnas Bandung

Dilantik Sebagai Penjabat Kepala Desa Mejagong, Jumali Siap Bersinergi Membangun Desa

30 Desember 2024 - 12:51 WIB

Pensiun Bernuansa Kekeluargaan: AKP Jaeni Dilepas dengan Hidangan Masakan Anggota Polsek

29 Desember 2024 - 15:11 WIB

Pensiun Bernuansa Kekeluargaan: AKP Jaeni Dilepas dengan Hidangan Masakan Anggota Polsek
Trending di Pemalang