News

Kebocoran Pipa Bantarbolang: Daerah Terdampak dan Jadwal Perbaikan!

Logo Liputan 24 Timesbadge-check


Kebocoran Pipa Bantarbolang: Daerah Terdampak dan Jadwal Perbaikan! Perbesar

Pemalang – Perusahaan Umum Daerah Air Minum (PERUMDA) Tirta Mulia Pemalang, mengumumkan adanya kebocoran pipa utama di wilayah Bantarbolang, lebih tepatnya sebelah Utara SPBU.

Hal ini akan berdampak pada pasokan air bersih di beberapa daerah. Kebocoran ini terjadi pada pipa PVC 16 Inc atau distribusi besar yang mengalirkan air ke sejumlah wilayah di Kabupaten Pemalang.

Humas Perumda Tirta Mulia Pemalang Galih Baskoro saat dihubungi awak media, membenarkan adanya kebocoran tersebut.

” Tim perbaikan PDAM telah dikerahkan untuk menangani masalah ini secepat mungkin.” ucapnya Sabtu, (19/10/2024).

Proses perbaikan akan dilakukan sekitar pukul 14.30 WIB hari ini, Sabtu (19/10/2024) ungkapnya kepada awak media.

Beberapa wilayah di Kabupaten Pemalang dipastikan akan mengalami gangguan pasokan air selama proses perbaikan berlangsung.

Wilayah-wilayah yang terdampak antara lain: Siirandu ke selatan, Kecamatan Taman, Petarukan, dan Ampelgading.

Warga di wilayah-wilayah ini diimbau untuk bersiap menghadapi gangguan air dan menyimpan persediaan air secukupnya selama masa perbaikan berlangsung.

Menurutnya, proses perbaikan diperkirakan memakan waktu sekitar 24 hingga 48 jam, tergantung pada kondisi di lapangan. Saat ini, tim teknis sedang bekerja secara intensif untuk memperbaiki kebocoran tersebut agar pasokan air dapat segera dipulihkan.

“Kami berusaha semaksimal mungkin agar perbaikan bisa selesai dengan cepat, namun karena kerusakan terjadi pada pipa utama, kami membutuhkan waktu untuk memastikan semuanya diperbaiki dengan baik,” ujar Galih

Warga yang membutuhkan air bersih dapat menghubungi call center PDAM untuk mendapatkan distribusi air dari tangki yang disediakan.

Selain itu, PDAM juga mengimbau warga untuk menggunakan air secara bijak selama masa gangguan ini, serta bersabar hingga pasokan kembali normal. PDAM menjamin bahwa setelah perbaikan selesai, distribusi air akan segera dipulihkan secara bertahap di semua wilayah yang terdampak.

Untuk mengantisipasi dampak dari kebocoran ini, warga diminta untuk: Menyimpan air secukupnya sebelum pasokan benar-benar terhenti, Menggunakan air dengan bijak dan hanya untuk kebutuhan mendesak, Memantau pengumuman resmi dari PDAM terkait perkembangan perbaikan.

PDAM juga menyampaikan permohonan maaf atas ketidaknyamanan yang terjadi dan berjanji akan terus memberikan informasi terbaru terkait status perbaikan. Warga diharapkan tetap tenang dan mengikuti arahan dari PDAM agar distribusi air bisa berjalan lancar setelah perbaikan.

Warga Pemalang diharapkan tetap mengikuti pengumuman resmi dari PDAM dan menginformasikan setiap kendala terkait distribusi air di wilayah mereka untuk segera ditangani.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

LPK Widuri Training center, Atasi Tantangan Tenaga Kerja dan Upah Yang Bersaing

21 September 2024 - 05:05 WIB

Studio On Air 2 LPPL Radio Swara Widuri FM Diluncurkan, Bupati Pemalang Dorong Peningkatan Peran Radio

7 September 2024 - 02:03 WIB

Bank Swasta Terbesar di Indonesia Resmi Berganti Nama: PT Bank BTPN Tbk Kini Menjadi PT Bank SMBC Indonesia Tbk

5 September 2024 - 14:17 WIB

Upacara Pengibaran Bendera Merah Putih dan Peringatan Detik-detik Proklamasi Kemerdekaan RI ke-79 di Kajen

17 Agustus 2024 - 09:01 WIB

Trending di News